Secangkir kopi hangat dipagi hari tentu sangat nikmat, namun bagaimana jika ibu sedang hamil? Kebiasaan minum kopi baik itu laki-laki maupun perempuan tentu tidak mudah dihilangkan begitu saja. Namun ada kecemasan bagi wanita yang sedang mengandung akan memiliki efek negative bagi janin. Apakah Aman mengkonsumsi kopi bagi ibu hamil?
Kopi adalah jenis minuman yang mengandung kafein. Kandungan dalam kafein adalah senyawa kimia yang berperan aktif dalam tubuh manusia untuk memecah kalori menjaadi energy, oleh sebab itu anda akan merasa lebih energik. Makanan atau minuman yang mengandung tinggi kafein lainnya diantaranya adalah, teh, coklat hingga soda.
Sisi negatif dari kopi atau kafein adalah membuat cairan tubuh menurun, anda akan mudah buang air kecil hingga peningkatan kinerja kelenjar keringat yang berlebihan. Kalsium dalam tubuh dapat ikut terbuang melalui kafein oleh sebab itu kafein yang berlebihan dapat membuat tulang keropos atau yang disebut osteoporosis.
Ibu hamil sangat perlu membatasi asupan kopi atau kafein kedalam tubuhnya. Ibu hamil membutuhkan asupan gizi yang seimbang dan cairan tubuh yang cukup untuk kesehatan tubuh dan janin dalam kandungannya.
Saat ibu hamil di trismester pertama, dimana ibu hamil akan mengalami mual muntah berlebihan akibat refluk asam lambung dan hormonal. Kafein dapat meningkatkan asam lambung, sehingga ibu hamil akan lebih merasakan mual yang hebat. Namun begitu, ibu hamil tetap bisa mengkonsumsi kopi atau kafein di saat kehamilan memasuki tri semester kedua dan tiga dengan jumlah terbatas. Di tri semester ketiga posiis janin semakin besar dan mendekati jalan lahir, hal ini menyebakan tekanan pada kandung kemih. Kopi atau kafein akan meningkatkan frekuensi buang air kecil lebih banyak dibandingkan ibu hamil yang tidak mengkonsumsi kopi.
Batas maksimal asupan kafein bagi ibu hamil adalah 200mg kafein atau setara dengan 2 cangkir kopi sachet instant atau 300ml kopi. Sebagaimana diketahui bahwa kafein juga terdapat didalam soda dan the maka ibu hamil harus mulai memperhatikan kandungan nutrisi saat membeli minuman atau makanan yang akan dikonsumsi.
Jika ibu sebelum memasuki masa kehamilan sudah rutin mengkonsumsi kopi, sebaiknya saat memasuki masa kehamilan sebaiknya dikurangi. Piihlah jenis cairan lainnya yang lebih nyaman bagi lambung dan mengandung lebih tinggi nutrisi seperti jus buah, infused lemon water atau air kelapa muda. Dengan memperhatikan juga asupan gula yang masuk ke dalam tubuh ibu hamil agar ibu tidak mengalami peningkatan berat badan berlebihan.